HIGHLIGHT HARI INI

KONI Papua Akhiri Bimbingan Teknis Untuk Para Pelatih Atlet

sumber: KONI Papua


Bimbingan teknis tentang penerapan prinsip-prinsip dasar kepelatihan dan manfaat periodisasi bagi pembinaan atlet yang diadakan oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Papua telah berakhir. Acara tersebut ditutup oleh Sekretaris Umum KONI Papua pada Selasa malam (4/8). Saat itu, Kenius Kogoya menyampaikan kalau jadwal penyelenggaraan PON XX Papua ke tahun 2021 dan adanya pandemi Covid-19 menyebabkan atlet Papua terpaksa menjalani pemusatan latihan dalam waktu yang sangat panjang.

Menurutnya, hal itu juga mempengaruhi tahapan periodisasi latihan. Untuk itu, diadakannya bimtek ini juga agar bisa memberikan pemahaman kepada para pelatih dan asisten pelatih untuk merumuskan skema latihan yang tepat sehingga persiapan atlet-atlet Papua semakin baik dan terukur jelang PON XX Papua.

**

PP Pordasi Adakan Kejurnas Pacuan Kuda Ke-54, Memperebutkan Piala Presiden

sumber: PP Pordasi


Dalam rangka adaptasi kebiasaan baru, pemerintah mulai memberikan kelonggaran terhadap berbagai aktivitas olahraga. Pengurus Pusat Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (PP Pordasi) pun menyelenggarakan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Pacuan dalam waktu dekat. Berlokasi di Daerah Istimewa Yogyakarta, Kejurnas Pacuan kali ini akan terdiri dari dua seri.

Seri 1 akan memperebutkan Piala Bergilir Ketua Umum Pordasi untuk Kontingen Juara 1. Sementara pada Seri 2, Kontingen Juara Umum akan memperoleh Piala Bergilir Presiden RI, yang merupakan akumulasi poin dari Seri 1 dan Seri 2. Untuk penyelenggaraannya sendiri, Seri 1 akan berlangsung pada tanggal 5 Oktober 2020 mendatang, sementara untuk Seri 2 pada tanggal 16 November 2020.

Baca berita selengkapnya https://gerakita.com/pp-pordasi-gelar-kejurnas-pacu-ke-54-memperebutkan-piala-presiden-2020-dalam-rangka-adaptasi-kebiasaan-baru/

**

Paulo Dybala Jadi Pemain Terbaik Serie A

sumber: AFP



Paulo Dybala mengalahkan rekan satu timnya di Juventus, Cristiano Ronaldo dalam penghargaan Pemain Terbaik Serie A musim 2019-2020. Pengumuman tersebut diselenggarakan pada Selasa kemarin (4/8). Sebelumnya, Ronaldo berhasil mendapatkan penghargaan tersebut di musim pertamanya di Serie A tahun lalu, namun sekarang ia kalah di musim ini.

Paulo Dybala memang memiliki permainan yang sangat baik dalam Juventus meraih gelar Serie A mereka secara sembilan kali berturut-turut. Ia tercatat menyumbang 11 gol dalam 33 pertandingan Serie A musim ini dan 11 assist. Luigi De Siervo CEO Serie A pun juga mengatakan kalau Dybala memenuhi kriteria pengukuran kinerja berdasarkan statistik resmi dari Serie A yang mengantarkannya menjadi pemain terbaik musim ini.

**

Iker Casillas Umumkan Pensiun Dari Sepakbola

sumber: AFP


Setelah berkarir menjadi pesepakbola profesional selama 20 tahun, Iker Casillas memutuskan untuk pensiun. Klub pertama Casillas, Real Madrid pun memberikan penghormatan untuknya. Dalam pernyataan resminya, Real Madrid mengatakan kalau Casillas adalah salah satu pemain legendaris terbesar di klub dan sepakbola dunia.

Iker Casillas sendiri merupakan lulusan akademi sepakbola Real Madrid, La Fabrica. Setelah membela Madrid C dan B, ia pun mendapat kesempatan untuk memperkuat tim senior pada musim 1999-2000. Ia kemudian menjadi kiper utama selama berada di Real Madrid, bahkan dikatakan kalau penjaga gawang terbaik dalam sejarah Real Madrid dan juga sejarah sepakbola Spanyol.

**

Pirelli Segera Investigasi Masalah Ban di GP Inggris 2020

sumber: F1



Setelah adanya permasalahan ban yang mendera Lewis Hamilton, Valtteri Bottas dan Carlos Sainz pada dua lap terakhir di GP Inggris 2020, Pirelli pun menyatakan akan segera melakukan investigasi terkait masalah itu. Selasa kemarin (4/8), Pirelli mengatakan kalau kejadian itu merupakan salah satu kejadian paling fatal yang pernah terjadi.

Dalam pernyataannya, perusahaan Italia itu mengatakan kalau salah satu alasan utama untuk mengetahui kondisi balapan individu yang menyebabkan sangat lamanya dalam menggunakan set ban kedua. Selain itu, mereka pun juga akan meninjau kembali petunjuk penggunaannya untuk meningkatkan minimum tekanan ban untuk mengurangi stress pada jalanan.

**

Stefan Bradl Gantikan Marc Marquez di MotoGP Ceko 2020

sumber: MotoGP


Baru saja menjalani operasi kedua akibat kecelakaan yang ia alami saat berlaga di MotoGP Spanyol 2020, Marc Marquez diperkirakan tidak akan tampil di ajang MotoGP Ceko 2020. Marquez bersama dengan HRC telah memutuskan bahwa Marquez tidak tampil agar bisa beristirahat penuh untuk pemulihannya pasca kecelakaan. Sebagai gantinya, Stefan Bradl akan maju di ajang itu dengan Honda RC213V.

Dalam pernyataannya itu, Bradl mengatakan bahwa ia sangat mengharapkan agar Marquez bisa kembali pulih. Ia pun menanti bisa kembali ke arena balapan di tengah pandemi Covid-19. Bersama dengan tim Honda, Bradl juga berharap bisa memberikan yang terbaik bagi tim mereka sebagai pengganti absennya Marquez. MotoGP Ceko 2020 sendiri nantinya akan berlangsung pada tanggal 9 Agustus mendatang di sirkuit Masaryk.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *