HIGHLIGHT HARI INI

KONI Pusat Membantu Pemerintah Meningkatkan Kualitas Pembinaan Olahraga dengan Verifikasi Cabor

Menpora menjelaskan bahwa KONI Pusat akan kembali ke misi awalnya yakni melaksanakan pembinaan dan pengawasan olahraga prestasi pada organisasi induk cabang olahraga yang di bawah naungan KONI Pusat. “KONI Pusat akan membantu pemerintah, membantu Kemenpora untuk pelaksanaan olahraga prestasi sekaligus pengawasan terhadap kegiatan-kegiatan olahraga prestasi yang dilakukan induk cabang-cabang olahraga,” terang Menpora. Model kerja sama tersebut juga diharapkan Menpora dilakukan di tingkat daerah.

KONI Pusat telah melakukan tugasnya dalam kerja sama yang disebutkan Menpora. Sebagai bentuk pengawasan atas kegiatan induk cabang olahraga, KONI Pusat melakukan verifikasi program yang dicanangkan dari setiap induk cabang olahraga. Program yang diusulkan harus memenuhi standar yang KONI Pusat tetapkan.

Lolos verifikasi yang dilakukan KONI Pusat menjadi syarat induk cabang olahraga mengajukan dukungan alokasi anggaran dari Pemerintah dalam hal ini Kemenpora. Dengan hadirnya verifikasi yang mana program induk cabang olahraga harus memenuhi standar dari KONI Pusat maka anggaran dari Pemerintah akan membuahkan hasil yang terukur.

Lebih lanjut, baca:

**

Beberapa Wakil Indonesia terhenti di Babak 16 Besar

Kabar kurang baik datang dari Thailand, beberapa atlet Indonesia gagal melaju ke babak 8 besar pada Toyota Thailand Open 2021. Pada hari ini, Impact Arena menjadi saksi bisu kesedihan atlet asal Indonesia yang harus mengakui kemampuan lawannya.

Anthony Ginting gagal melaju ke perempat final karena kalah bertanding dari Lee Cheuk Yiu. Atlet Indonesia memberikan sehingga pada babak kedua sempat menang 21-13. Akan tetapi babak penentu dimenangkan atlet asal Hong Kong tersebut dengan skor 12-21.

Ganda Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin gagal melangkah ke babak selanjutnya. Keduanya kalah dari Aaron Chia/ Soh Wooi Yik. Padahal Leo / Daniel sempat menangi babak kedua. Kekalahan pada babak penentuan membuat Leo/ Danile harus mengakui keunggulan wakil Malaysia. Adapun skor pertandingan 12-21, 21-6 dan 12-21.

Shesar Hiren Rhustavito harus terhenti di babak 16 besar pasca kalah dari Hans-Kristian Solberg. Shesar menang pada babak pertama dengan skor 21-11. Sayangnya, ia kalah pada dua babak selanjutnya dengan skor 15-21 dan 17-21.

Gregoria Mariska juga mendapatkan hasil kurang manis hari ini. Ia kalah dari Tai Tzu Ying langsung dalam dua babak pertandingan. Pertandingan berjalan sengit hingga pada babak pertama skor kekalahan Gregoria terbilang tipis yakni 20-22. Pada babak selanjutnya, Gregoria kalah 16-21 dari atlet tunggal putri nomor 1 di dunia.

Meski begitu, pada hari ini ganda campuran Indonesia Hafiz Faizal / Gloria Widjaja melangkah ke perempat final usai kalahkan wakil Kanada Joshua Hurlburt-Yu/Josephine Wu dengan skor 21-17, 21-8.

**

Persib Sarankan Agar Diadakan Turnamen

Rapat Exco PSSI pada Rabu 20 Januari resmi batalkan Shopee Liga 1 dan Liga 2 karena pandemi Covid-19. Dikabarkan kompetisi akan digelar kembali pasca lebaran tahun ini. Meski begitu belum ada kepastian tanggal sehingga masih menyulitkan klub melakukan perencanaan.

Keputusan tersebut diakui salah satu klub merugikan banyak pihak. “Keputusan ini pasti merugikan semua klub dan kami sangat menyesalkan keputusan tersebut,” terang Direktur Persib Teddy Tjahjono pada 2! Januari 2021.

Persib juga memberikan saran agar jadwal sepak bola mengikuti Eropa dan pada jeda waktu tersebut diperlukan suatu turnamen.

“Liga 2021 sebaiknya bisa dilakukan sesuai jadwal kalender Eropa pada bulan Agustus atau September. Untuk mengisi kekosongan waktu, sambil menunggu dimulainya liga, PSSI/LIB diupayakan mengadakan turnamen atau sejenisnya,” jelas keterangan resmi Persib.

**

Madrid Kalah dari Klub Divisi 3

Pada dini hari tadi, Stadion Municipal El Collao menjadi saksi kekalahan raksasa Spanyol Real Madrid dari klub Divisi 3 Liga Spanyol, Alcoyano. Bertanding pada Copa del Rey, Madrid kalah 1-2.

Madrid sempat unggul terlebih dahulu melalui assist Marcelo yang dijadikan gol oleh Eder Militao pada menit ke-45. Alcoyano baru dapat membalas pada menit ke-80 dengan gol Jose Solbes. Babak kedua berakhir imbang dengan skor 1-1.

Pada babak tambahan, Madrid justru kebobolan pada menit ke-115. Juanan mencetak gol dengan memanfaatkan umpan Diakite.

Dengan hasil buruk tersebut, Madrid dipastikan tidak dapat meraih juara Copa del Rey. Sebelumnya Madrid juga kalah dari Athletic Bilbao pada semifinal Piala Super Spanyol.

**

Khabib Kembali Tolak Kembali ke UFC

Presiden UFC Dana White telah beberapa kali mengajak Khabib Nurmagomedov kembali ke ring UFC. Ternyata bukan hanya White yang tak pantang menyerah, Khabib juga tak menyerah menegaskan dirinya tak kembali ke UFC.

Sportbible menulis bahwa Khabib tegas menepati janji kepada ibunya. Jani Khabib adalah untuk tidak bertarung tanpa didampingi mendiang ayahnya.

“Ibu saya adalah hal paling berharga yang tersisa. Ayolah, kamu tidak akan memaksa saya melakukan hal-hal yang akan mengecewakan Ibu saya,” katanya. “Saya bahkan tidak punya rencana untuk UFC dalam waktu dekat,” tambahnya.

“Tidak ada seseorang yang ingin saya lawan sekarang”, kata Khabib. Meski banyak yang menginginkan Khabib balik namun petarung berjulukan The Eagle masih fokus pada bisnisnya dan menjadi pelatih Umar Nurmagomedov.

**

Juventus Raih Tropi Piala Super Italia, Ronaldo Tersubur di Dunia

(Photo by Valerio Pennicino – Juventus FC/Juventus FC via Getty Images)

Pada dini hari tadi, Juventus menangkan Piala Super Italia pasca mengalahkan Napoli dengan skor 2-0. Pertandingan berlangsung alot hingga babak pertama usai tanpa ada gol. Pada babak kedua, tim asuhan Andrea Pirlo produktif.

Cristiano Ronaldo menjadi pencetak gol pertama pada menit ke-64. Gol kedua tercipta berkat Alvaro Morata yang berhasil memanfaatkan umpan Juan Cuardado.

Gol Ronaldo pada pertandingan tersebut membuatnya telah mengoleksi 760 gol sepanjang kariernya. Jumlah tersebut melampaui Josef Bican yang sebelumnya merupakan pemain tersubur di dunia dengan torehan 759 gol.

Dengan begitu, saat ini Ronaldo merupakan pemain dengan torehan gol terbanyak di dunia. 85 gol bersama Juventus, 450 gol bersama Real Madrid, 118 gol dengan Manchester United, 5 gol ketika di Sporting Lisbon dan 102 gol kala membela Portugal.

**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *