Di Tahun Penyelenggaraan PON, Cabor Gulat Ditinggal Sang Sekjen

Masyarakat olahraga prestasi Tanah Air, khususnya Pengurus Pusat Persatuan Gulat Seluruh Indonesia (PP.PGSI) dirundung duka lantaran ditinggal Sang Sekjen pada Hari Sabtu Tanggal 3 Juli 2021 dini hari pukul 00:25 WIB atau 01:25 WIB. Dr.Muhammad Amir,SH, M.Si, wafat di Rumah Sakit Bahteramas, Kendari, Sulawesi Tenggara.

Kabar wafatnya pria yang sebelumnya bekerja sebagai jaksa pengacara negara disampaikan oleh Sekjen Pengurus Besar Muaythai Indonesia (PB.MI) Bachri Bachtiar. “Beliau menghembuskan nafas terakhir semalam jam 1,” katanya menerangkan berita dari pihak keluarga Almarhum sembari memberikan bukti foto. Adapun penyakit mata masih dideritanya hingga menghembuskan nafas terkhir.

Menanggapi kepergian Sekjen PP.PGSI masa bakti 2017-2022, Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI (Purn.) Marciano Norman sampaikan duka cita mendalam. “Turut berduka cita atas wafatnya Sekjen PP.PGSI Bapak Muhammad Amir. Semoga Almarhum di terima di sisi Allah SWT dan keluarga besar yang ditinggalkan diberikan kekuatan,” kata Marciano.

“Terima kasih pengabdianmu untuk olahraga prestasi Indonesia. Selamat jalan,” sambungnya berterima kasih.

“Gulat nasional berduka. Kita kehilangan sosok yang mencintai olahraga ini secara luar biasa,” kata Ketua Umum PP.PGSI Trimedya Panjaitan.

Almarhum dikabarkan akan dimakamkan pada sore hari pukul 15:00 WIT tanggal 3 Juli di TPU Punggolaka, Kendari, Sulawesi Tenggara. Saat ini jenazah pria kelahiran 18 Juli 1972 berada di rumah duka di Jalan Wulele Griya Bonggoeya Indah, Blok B1/2, Kota Kendari.

Adapun Cabor Gulat akan dipertandingkan pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Tahun 2021 mendatang di GOR Futsal KONI Merauke. ]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *