Rakernas Pengurus Besar Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (PB POSSI)

Pengurus Besar Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (PB POSSI) menyelenggarakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas)2021 pada tanggal 15 hingga 16 Januari 2022 bertempat di Hotel Santika, Kelapa Gading.

Dalam rakernas tersebut turut hadir perwakilan dari Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Asisten Deputi Bidang Peningkatan Tenaga dan Organisasi Keolahragaan Dr. Herman Chaniago, M.M., Wakil Ketua Umum 1 KONI Pusat Mayjen TNI (Purn) Dr. Suwarno, S.IP, M.Sc., Ketua Umum PB POSSI Mayjen TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto, Sekretaris Jendral (Sekjen) PB POSSI Laksma TNI Rubiyanto, SE, M.M, CHRMP, Wakil Sekjen PB POSSI Ir. Q. Sanny Limbunan, Bendahara Umum PB POSSI Ir. Chrisnadi Pantjaindria, serta dihadiri oleh peserta rakernas dari Pengprov POSSI berdasarkan dari provinsi yang ada di Indonesia terdiri dari 16 Provinsi yang mewakili Bidang Olahraga dan Bidang Prestasi.

Rakernas 2021 ini mengusung tema “Kita Tingkatkan Profesionalitas Organisasi Untuk Kemajuan Olahraga Selam dan Kelestarian Lingkungan Hidup Laut Indonesia”. Ketua Umum (Ketum) PB POSSI mengharapkan atlet dapat berprestasi di vietnam dan organisasi ini lebih profesional “jangka pendek kita ingin atlet kita dapat berprestasi di arena SEA Games di Vietnam, kemudian jangka panjangnya kita ingin organisasi ini lebih profesional, tentu ini memerlukan evaluasi program yang sebelumnya dan mengembangkan ide baru agar prestasi yang diraih dapat lebih meningkat” jelas Ketum PB POSSI.

Dalam pembahasan rakernas 2021 PB POSSI terdapat beberapa fokus yang harus dijalankan antara lain :

  1. Persiapan Cabang olahraga (cabor)  Finswimming untuk ajang SEA Games di Hanoi Vietnam,
  2. Organisasi PB POSSI harus lebih profesional dimasa yang akan datang,
  3. Mendukung kegiatan yang meningkatkan kelestarian hidup, dan mendorong pariwisat dunia bawah air di Indonesia.

Dalam masa dekat PB POSSI menyiapkan atletnya untuk mewakili Indonesia dalam ajang SEA Games yang akan diselenggarakan pada 12 hingga 23 Mei 2022 di Hanoi Vietnam.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PB POSSI menjelaskan dalam penutupan rakernas PB POSSI bahwa saat ini PB POSSI sedang menyiapkan Pelatihan Nasional (Pelatnas) pada Finswimming untuk para atlet yang akan mengikuti SEA Games di Hanoi Vietnam. “kita saat ini menyiapkan pelatnas berdasarkan dari hasil seleknas kemarin yang dilaksanakan pada 12 hingga 14 januari 2022 di kolam renang Gelora Bungkarno Senayan, sehingga dengan adanya pelatnas ini kita siap mengikuti SEA Games di Hanoi Vietnam” tutup Sekjen PB POSSI.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *