Tingkatkan Kecintaan Dunia Usaha Terhadap Olahraga Prestasi, KONI Pusat Gelar Kompetisi Golf BNI-KONI Open 2023

Olahraga Prestasi merupakan tanggung jawab seluruh Bangsa Indonesia, bukan hanya pemerintah, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), organisasi olahraga dan sebagainya. Salah satu yang diperlukan adalah dukungan swasta. Oleh karenanya, KONI Pusat merangkul perusahaan-perusahaan di Tanah Air dengan mendekatkan pada olahraga melalui suatu kompetisi.

Bertempat di Kantor KONI Pusat pada hari Selasa tanggal 20 Juni 2023, KONI Pusat meluncurkan kejuaraan antar perusahaan bernama ‘BNI-KONI OPEN 2023, Support For Indonesia Sports’ yang diselenggarakan pada tanggal 2 Juli 2023 di Pondok indah Golf Course.

“KONI Pusat mencari momen supaya, kita dengan perusahaan-perusahaan lebih dekat, karena kalau kita dekat kita bisa bersinergi, tentunya manfaatnya akan baik,” kata Ketum KONI Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman pada peluncuran sekaligus konperensi pers. Ditegaskan bahwa KONI Pusat ingin semakin banyak kelompok di dunia usaha yang terpanggil untuk membina olahraga.

“Mereka mengikuti kompetisi Golf antar perusahaan tetapi maknanya bahwa KONI ingin merangkul mereka semua, mengajak mereka bersinergi, ayo kita bersama meningkatkan kualitas pembinaan olahraga prestasi,” lanjut Ketum KONI Pusat.

“Kita harus bersatu, tidak bisa kita lupakan masalah utama dalam pembinaan olahraga adalah ketersediaan anggaran. Oleh karenanya, dengan mereka lebih mengenal kegiatan olahraga prestasi yang dilakukan KONI, sambil mereka berolahraga ikut kompetisi antar perusahaan, Insya Allah ke depan, kita bisa bikin Pekan Olahraga Nasional (PON) antar perusahaan,” sambungnya.

Terdapat tiga kategori utama yang dipertandingkan di dalam perlombaan ini diantaranya Individual, Foursomes, dan Four-ball. Rencananya kompetisi tersebut akan digelar rutin karena ada sebuah piala bergilir yang diraih perusahaan pemilik skor gross tertinggi dari total skor tiga kategori yang dipertandingkan.

Terdapat 19 perusahaan yang ikut dalam kompetisi ini. Perusahaan-perusahaan tersebut yakni:

  1. PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk
  2. PT. Kilang Pertamina Internasional
  3. PT. Telkom Indonesia (Persero) Tbk
  4. PT. Adaro Energy Tbk
  5. PT. Telekomunikasi Selular (Telkomsel)
  6. PT. Telekomunikasi Indonesia (Telin)
  7. PT. Daya Mitra Telekomunikasi Tbk (Mitratel)
  8. PT. Allo Bank Indonesia Tbk
  9. PT. Timah  Tbk
  10. PT. Pupuk Kalimantan Timur
  11. PT. ANTAM Tbk
  12. PT. BANK DKI
  13. PT. Petrokimia Gresik
  14. PT. Citilink Indonesia
  15. PT. Hutama Karya (Persero)
  16. PT. Pupuk Indonesia (Persero)
  17. PT. Bank Syariah Indonesia Tbk
  18. PT. Wijaya Karya (Persero) Tbk
  19. PT. Nusantara Infrastructure

Kompetisi didukung oleh PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk sebagai sponsor title beserta para sponsor lainnya yaitu Crystalin, Ion Water, Caretaker, Kopi Seruput, dan Prima Protect.

Adapun ‘BNI-KONI OPEN 2023, Support For Indonesia Sports’ menjadi bagian dari Pekan Olahraga Antar Perusahaan KONI Pusat. Golf menjadi yang dipertandingkan pertama, lainnya yang siap menyusul antara lain Bulutangkis, Tenis, Futsal, dan ESport.

Video

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *