Alya Maulida Pecahkan Rekor Nasional Angkat Besi Putri 81 kg pada PON XXI Aceh-Sumut 2024

Atlet Angkat Besi Banten kembali memecahkan rekor nasional pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024. Setelah Rizki Juniansyah, kini giliran Alya Maulida Kartika Pertiwi yang memecahkan tiga rekor nasional dan PON sekaligus.

Bertanding pada nomor 81 kg putri di GOR PABSI ‘Seuramoe Angkat Besi Harapan Bangsa’ Kompleks Stadion Harapan Bangsa (SHB), Banda Aceh, Alya mencatatkan Snatch 91 kg, Clean & Jerk 110 kg, dan total angkatan 201 kg.

Ketiga angkatan yang dilakukan pada pertandingan tanggal 8 September 2024, memecahkan rekor nasional dan sekaligus PON. Kala itu, Rizki yang satu kontingen juga hadir serta memberikan dukungan kepadanya.

Atlet asal Jawa Barat, Yuripah Melsandi, meraih medali perak dengan total angkatan 196 kilogram, terdiri dari 90 kg Snatch dan 106 kg Clean & Jerk. Medali perunggu diraih oleh Denia Ramadani dengan total angkatan 187 kg, terdiri dari 83 kg Snatch dan 114 kg Clean & Jerk.

Dengan hasil yang mampu mengungguli Yuripah dan Denia, Alya sangat bersyukur. “Alhamdulillah saya sangat senang dan bahagia, PON pertama saya langsung mendapat medali emas,” terangnya di Media Center GOR PABSI.

“Persiapan selama dua bulan, Alhamdulillah tidak ada cedera yang saya hadapi, hasilnya cukup memuaskan, tapi masih banyak target lain yang saya ingin capai, di antaranya SEA Games,” sambungnya merujuk SEA Games 2025 di Thailand.

Alya sendiri baru berusia 16 tahun sehingga prestasi ini diharapkan mampu menjadi motivasi untuk berlatih keras agar dapat mewakili Indonesia serta mampu mempersembahkan prestasi dunia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *