Ada Masalah Pada Kepergian Sebastian Vettel Dari Ferrari Akhir Musim Ini

sumber: Planet F1

Setelah mengalami beberapa hasil yang cukup mengecewakan dalam beberapa balapan, Sebastian Vettel dan Ferrari dikabarkan akan berpisah di akhir musim 2020. Dilansir dari PlanetF1, Vettel dan Ferrari mengalami banyak ketidakcocokan. Itu juga yang mungkin menyebabkan dirinya hanya meraih 10 poin pada musim ini dan mengkritiki strategi timnya dalam balapan Perayaan Grand Prix ke-70 kemarin.

Ia disuruh untuk segera ke pit lebih awal dari yang ia inginkan dan membuatnya tidak mendapatkan poin ketika menyelesaikan balapan kemarin. Vettel mengatakan kalau mereka mengacaukan balapan itu. Mantan pembalap Jolyon Palmer pun berpendapat kalau situasi tidak sehat antara Vettel dan Ferrari membuat Vettel harus meninggalkan Ferrari lebih cepat.

“Menurutku itu semakin tidak sehat dari hari ke hari, bahkan tidak di balapan saja. Ia tampil sangat buruk dibandingkan dengan Charles Leclerc yang menjadi anak emas untuk Ferrari,” komentar Palmer.

Apalagi, Leclerc yang saat ini berada di tahun keduanya bersama dengan Ferrari tampil jauh lebih bersinar dibandingkan dengan Vettel di tahun pertamanya. Sementara itu, Vettel meninggalkan tim karena ia pun kesulitan dalam mendapatkan poin untuk saat ini. Dalam empat balapan ia hanya sedikit sekali mendapatkan poin dan hanya di GP Hungaria saja yang memberikannya kesempatan untuk itu.

“Vettel yakin ada sesuatu yang salah dengan mobilnya dan buktinya adalah saat wawancara di akhir pertandingan dan itu membuat sangat buruk antara dirinya dan Ferrari,” kata Palmer.

Selain itu, mantan mekanik F1 Marc Priestley mengatakan situasi antara Vettel dan Ferrari merupakan mengisyaratkan ada masalah yang lebih dalam pada tim dan lingkungan mereka.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *