Gubernur Papua Minta Presiden Jokowi Pertimbangkan Jadwal PON XX
Gubernur Papua, Lukas Enembe, meminta Presiden Jokowi mempertimbangkan jadwal penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2020 karena situasi pandemi virus corona.
Hal ini tertuang dalam surat Gubernur Papua ke Jokowi dengan Nomor 06/SUS-GUBPAPUA/IV/2020 tertanggal 7 April 2020.
Lukas Enembe menyebut persiapan hingga saat ini berjalan baik. Salah satu kriterianya adalah pembangunan venue secara keseluruhan sudah mencapai 85-90 persen.
Hanya, Lukas Enembe khawatir persiapan dalam beberapa bulan ke depan akan tersendat karena jumlah kasus positif Covid-19 di Provinsi Papua terus meningkat.
Lukas Enembe menyebut per tanggal 5 April 2020 jumlah kasus positif Covid-19 di Provinsi Papua mencapai 26 orang, 44 orang berstatus pasien dalam pengawasan (PDP), dan sebanyak 5.852 orang dalam pemantauan (ODP).
Sesuai dengan arahan pemerintah, Lukas Enembe menyebut Provinsi Papua sudah mengeluarkan beberapa kebijakan untuk menanggulangi virus corona hingga melakukan review APBD 2020. Atas pertimbangan itu, Lukas Enembe meminta arahan dan pertimbangan Presiden Jokowi terkait jadwal penyelenggaraan PON dan Peparnas 2020