HIGHLIGHT HARI INI

Raffi Ahmad Beli Klub Sepak Bola Indonesia

Artis sekaligus Duta PON XX Tahun 2021 di Papua, Raffi Ahmad membeli salah satu klub sepak bola Liga 2 yakni Cilegon United. Melalui Youtube miliknya, Raffi sampaikan impian bisa mengembangkan talenta baru sepak bola Indonesia.

“Kita memiliki rencana untuk membuat Sekolah Sepakbola (SSB), siapa tahu kita bisa melahirkan banyak bibit-bibit baru,” ujar Raffi. Hamka Hamza dipercaya menjadi salah satu pelatih. “Itu merupakan salah satu cita-cita saya. Siapa tahu dari akademi ini bisa memunculkan bibit-bibit untuk sepakbola nasional,” imbuh Hamka yang pernah membela Persija Jakarta dan Arema FC tersebut.

Dengan melakukan akuisisi, Raffi telah menyelamatkan klub. Pasalnya, klub mengalami krisis keuangan usai kasus suap yang melibatkan Tb.Iman Ariyadi, Wali Kota Cilegon saat itu.

Salah satu pengurus klub, Hendry Afrianto membenarkan klub tak memiliki dana. “Alasan utamanya karena udah enggak ada dana lagi. Karena semenjak kejadian, selama itu, pak Yudi sendiri. Sampai jual aset, rumah, mobil, untuk berjalannya CU di Liga 2,” tandasnya.

**

Persib Menang, Pemain Baru Dipuji Pelatih

Pada Senin 29 Maret, Persib Bandung menang 3-1 dari Persita Tangerang di ajang Piala Menpora 2021. Pelatih Persib, Roberts Rene Alberts memuji dua pemain baru yakni Ezra Walian dan Farshad Noor. Menurutnya, kedua pemain tersebut dapat tampil baik setelah masuk di babak kedua, terutama Ezra yang berhasil cetak gol.

“Ezra pada pertandingan tadi memainkan sekitar 25 menit. Dia menikmati pertandingan dan juga berhasil membuat beberapa peluang dan mencetak gol. Ezra sangat senang bisa bermain lagi dan dia telah mengetahui kultur sepak bola Indonesia,” jelas Robert dalam sesi jumpa pers virtual.

Untuk Farshad, Sang pelatih melihat potensi meski butuh waktu adaptasi di Indonesia. “Farshad, dia bermain sekira 10 menit. Tetapi dari pertandingan tadi, potensinya bisa terlihat. Dia juga bisa menikmati permainan dan sepak bola Indonesia,” tandasnya melihat potensi kapten Timnas Afghanistan.

Dengan kemenangan tersebut, Persib memimpin klasemen Grub D dengan 4 poin atau hanya selisih gol dari Bali United yang berada di peringkat kedua.

**

Aguero Resmi Tinggalkan Manchester City

Sergio Aguero resmi meninggalkan Manchester City, kontraknya tak diperpanjang. Meski begitu, klub mengakui kontribusi Aguero yang telah membela klub beberapa tahun. Aguero mulai membela City pada tahun 2011.

“Cerita legenda Aguero akan terus tersimpan dalam memori tiap orang yang mencintai klub ini dan mungkin bagi mereka yang juga menyukai sepak bola,” kata pihak Manchester City, Khaldoon Al Mubarak di situs resmi klub.

Mubarak inginkan Aguero menjalani sisa musim dengan baik. “Masih ada yang bisa diraih di musim yang tersisa bersama Sergio. Kami masih menantikan kontribusinya terhadap tantangan yang ada di depan,” tutur Al Mubarak

Selain itu, Manchester City juga berencana membuat patung kehormatan untuk sang legenda. “Sungguh sebuah kehormatan bagi saya untuk mengumumkan bahwa kami akan menyewa artis untuk membuat patung Sergio di Stadion Etihad bersamaan dengan Vincent Kompany dan David Silva yang tengah dibangun,” katanya.

**

Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022

Kualifikasi Piala Dunia 2022 masih berlangsung, Untuk zona Eropa, akan berlangsung pada Selasa 30 Maret. Beberapa tim andalan akan bertanding, berikut jadwalnya;

Grup A

  • Azerbaijan vs Serbia
  • Luksemburg vs Portugal

Grup E

  • Belgia vs Belarusia
  • Wales vs Rep. Ceko

Grup G

  • Gibraltar vs Belanda
  • Montenegro vs Norwegia
  • Turki vs Latvia

Grup H

  • Siprus vs Slovenia
  • Kroasia vs Malta
  • Slovakia vs Rusia

Grup J

  • Armenia vs Rumania

**

MotoGP Doha 2021 Segera Digelar

Sirkuit Losail, Qatar akan menjadi tempat untuk MotoGP Doha yang digelar Minggu 4 April 2021. Sirkuit tersebut merupakan tempat yang sama untuk MotoGP Qatar yang baru selesai digelar akhir pekan lalu. Berikut jadwal balapan yang akan digelar;

Jumat 2 Maret

  • Latihan Bebas 1: 19:40-20:25 WIB

Sabtu 3 Maret

  • Latihan Bebas 2: 00:00-00:45 WIB
  • Latihan Bebas 3: 19:15-20:00 WIB
  • Latihan Bebas 4: 23:20-23:50 WIB

Minggu 4 Maret

  • Kualifikasi: 00:00-00:40 WIB

Senin 5 Maret

  • Race: 00:00 WIB, disiarkan langsung Trans7 dan CNNIndonesia.com

**

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *