Ketua Umum PBTI Resmi Mlantik Pengurus Taekwondo Jawa Barat
Oleh : Humas PBTI
Ketua Umum Pengurus Besar Taekwondo Indonesia,Letjen TNI ( Purn ) HM.Thamrin Marzuki secara resmi melantik dan mengukuhkan Pengurus Provinsi Taekwondo Indonesia Jawa Barat masa bakti 2022-2026 di Maja House, Jalan Terusan Sersan Bajuri, Cihideung, Kabupaten Bandung Barat, Jumat (7/7/2023).
TI Jabar siap melanjutkan tradisi juara, untuk itu, Divie berharap kolaborasi dan inovasi dari mulai jajaran pengurus di tingkat provinsi, kota/kabupaten, serta pihak terkait lainnya. Hal itu diperlukan untuk terus menjaga atau bahkan meningkatkan prestasi yang sudah dicapai.
“Kita bersama-sama dengan Pengcab TI kota dan kabupaten di Jabar terus berupaya memajukan taekwondo di Jabar ini. Berkat kerja keras dari semua pengcab, kami dari pengprov bisa konsisten menorehkan prestasi. Tanpa dukungan pengcab, kami dari pengprov tidak bisa apa-apa,” Divie menjelaskan.
Sementara itu, Keberhasilan taekwondo dalam mencetak prestasi, diakui KONI Jabar. Ketua Umum KONI Jabar, M. Budiana mengatakan jika taekwondo merupakan salah satu cabang olahraga andalan Jabar di berbagai even.
“Taekwondo Jabar ini sangat membanggakan prestasinya yang dibuktikan dengan raihan juara umum dalam dua pelaksanaan PON yaitu tahun 2016 dan tahun 2021.
Ketua Umum PBTI, Letjen TNI (Purn) H.M. Thamrin Marzuki juga menyampaikan bahwa Jabar merupakan bisa jadi barometer pembinaan olahraga taekwondo di Indonesia. Hal itu dibuktikan dengan keberhasilan Jabar meraih gelar juara umum pada dua kali PON berturut-turut.
“Jabar masih dominan di Indonesia. Selain meraih juara umum dalam dua gelaran PON, juga mampu melahirkan atlet-atlet terbaik. Regenerasinya berjalan,” kata Thamrin.
Tak hanya itu, Jabar menjadi salah satu daerah yang konsisten berkontribusi pada pencapaian prestasi nasional. Jabar selalu menyumbang atlet-atlet terbaiknya bagi timnas taekwondo Indonesia.
“Seperti pada SEA Games XXXII di Kamboja, atlet asal Jabar yakni Megawati menyumbangkan medali emas bagi Indonesia dan kini sedang mempersiapkan diri menghadapi Asian Games. Selain Megawati, ada juga Adam Yazid yang disiapkan untuk even internasional lain,” Thamrin menuturkan.
Selain dari sisi prestasi, Thamrin pun berharap soliditas dan loyalitas organisasi Pengprov TI Jabar. Soliditas dan loyalitas organisasi ini diperlukan untuk mendukung pencapaian prestasi di Jabar.
“Organisasinya juga berjalan dengan baik, mulai dari pengcab hingga pengprov. Ini harus terus dijaga dan ditingkatkan terutama soliditas dan loyalitas organisasi karena provinsi lain yang kepengurusannya ada saat dilantik tapi setelah itu hilang tanpa ada kegiatan sama sekali sampai kepengurusan habis. Saya yakin di Jabar tidak seperti itu,” Thamrin menegaskan
Acara pelantikan,selain di hadiri Ketua Umum dan Kabid Binpres KONI Jabar,juga nampak dideretan tamu undangan senior dan sesepuh taekwondo Jabar GM Acen Tanuwijaya, Ketua Harian PBTI GM Antony M Siregar, Sekjen PBTI, GM TB Indra dan Pengurus PBTI lainya