Puncak Haornas Tekankan Pesan Presiden RI Terhadap Keberlangsungan Olahraga Indonesia

Puncak Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) XL Tahun 2023 digelar oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) pada Sabtu 9 September 2023, di GOR Velodrome Rawamangun, Jakarta.

Dalam acara tersebut turut hadir tokoh nasioanl, mulai dari Menteri Pertahanan (Menhan) Letjen TNI Purn Prabowo Subianto yang turut mewakili Presiden RI, Menpora Dito Ariotedjo, Ketua Umum (Ketum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman didampingi Bendahara Umum KONI Pusat Kemal Ilham Akhbar, Ketua Komite Olimpiade Indonesia Raja Sapta Oktohari, dan tokoh olahraga lainnya serta para selebriti.

Dalam sambutannya, Menpora RI Dito Ariotedjo menekankan pesan Presiden RI Joko Widodo terkait olahraga di Indonesia. “Dalam kesempatan kali ini Bapak Presiden berhalangan hadir namun beliau menitipkan pesan kepada saya bahwa ekosistem olahraga di Indonesia harus terus ditingkatkan, mulai dari industri olahraga, Sport Tourism, Kesejahteraan Atlet, dan Sport Science, dengan menjalin kerja sama yang baik dengan para stakeholder.” kata Menpora. 

“Pak Jokowi mengarahkan bahwa Sport Science akan sangat berkontribusi terhadap dunia olahraga untuk mencetak atlet, wirausahawan olahraga, pakar olahraga, manajer klub olahraga, hingga tenaga profesional lainnya. Menanggapi hal tersebut kami dari pihak Menpora siap menjadi ‘link and match’ antar stakeholder dengan pembina olahraga di Indonesia, perlu gotong-royong untuk bisa merealisasikan, dan kerja sama yang baik adalah kunci utama.” sambungnya. 

Peningkatan ekosistem olahraga sebagaimana Presiden RI berpesan, terus digencarkan oleh KONI Pusat. Pertama dalam kaitannya dengan Industri Olahraga, KONI Pusat terus mendukung UMKM lokal sebagai tindak lanjut kerja sama dengan Kementerian Koperasi dan UKM. Hingga saat ini UMKM olahraga dalam negeri binaan KONI Pusat sekitar 1.000, di bawah naungan Koperasi Olahraga Jaya Indonesia (KIOJI).

Terkait Sport Tourism, KONI Pusat baru saja bekerja sama dengan tempat wisata Sari Ater. Direncanakan akan dibangun Sport Center yang mana dapat menjadi laboratorium perguruan tinggi menerapkan Sport Science termutakhir. Di sisi lain, pertandingan olahraga di sana akan mendongrak Sport Tourism yang mana juga akan menambah tingkat kesejahteraan pelaku olahraga.

Menhan sampaikan keyakinannya bahwa Bangsa Indonesia memiliki mental juara yang terlihat dari prestasi olahraga. “Saya sangat yakin Indonesia berpotensi besar dalam olahraga, hal ini terbukti dari prestasi yang sudah diraih, kita sebagai pemangku atau pembina olahraga harus terus membangun olahraga Indonesia yang lebih maju, Bangsa Indonesia merupakan bangsa yang tidak kenal lelah, malas, dan berhenti berlatih untuk mencapai kemenangan dan keberhasilan.” Kata Prabowo.

“Dengan sifat dan tekad yang kuat serta pribadi yang tahan banting, dan hanya orang yang berani berdiri lagi, setelah terbanting di lapangan yang akan menjadi pemenang, dan saya yakin karakter tersebut yang nantinya membawa olahraga Indonesia semakin maju di masa yang akan datang.” Tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *