Rafael Pecahkan Rekor Nasional Lompat Tinggi Putra pada PON XXI Aceh-Sumut
Oleh:Syakir Putra Tradia / Tirto
Beberapa rekor dipecahkan para Patriot Olahraga atletik di Stadion Madya Atletik Sumut Sport Center, Deli Serdang. Salah satu yang dipecahkan adalah pada nomor lompat tinggi putra, oleh Rafael. Atlet Jakarta tersebut mampu catatkan lompatan setinggi 2,16 meter yang membuatnya mendapatkan medali emas, dan bahkan memecahkan rekor PON dan nasional.
Sebelumnya rekor lompat tinggi PON dipegang oleh Andre Darmawan dan rekor nasional oleh Rizky Ghusyafa dengan tinggi lompatan keduanya, 2,15 meter. Andre tetapkan rekor PON dengan lompatan setinggi 2,15 meter pada PON XVIII/2012 di Riau sedangkan rekor nasional dengan tinggi yang sama persis diraih Rizky yang juga atlet Jakarta pada SEA Games 2017 di Malaysia.
“Bisa memecahkan rekor nasional di PON adalah impian setiap atlet, dan saya senang bisa mewakili DKI Jakarta dengan hasil terbaik,” kata Rafael bangga dan bersyukur atas prestasi tersebut.
“Sangat banyak persiapannya, menjaga pola makan, latihan juga rutin, tidur juga dijaga banget, pokoknya usaha tidak menghianati hasil,” terangnya mempersiapkan diri selama 3 tahun.
Prestasi ini membuatnya lebih termotivasi, ia akan terus berlatih untuk memecahkan rekor selanjutnya, dan tentunya mempersembahkan prestasi kala mewakili Indonesia pada single/multi event internasional.
Bonus PON yang diterimanya akan digunakan untuk tujuan mulia, yakni berangkat ibadah umroh bersama orang tuanya ke Tanah Suci dan juga membangun rumah.
Pada nomor lompat tinggi putra PON XXI, atlet asal Jakarta lainnya, M Hariadi, menempati posisi kedua dengan lompatan 2,08 meter dan medali perunggu diraih oleh I Made Gede dari Bali yang berhasil melompat setinggi 2,04 meter.