Wakil I Ketua Umum KONI Pusat Terima Kunjungan Kerja Komisi E DPRD Provinsi Sumatra Utara bahas persiapan PON XXI
Ketua Umum KONI Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman yang diwakili oleh Wakil I Ketua Umum KONI Pusat Mayjen TNI Purn Dr.Suwarno menerima kunjungan kerja Komisi E DPRD Provinsi Sumatra Utara di Gedung KONI Pusat Lt 12, Jakarta pada 30 Mei 2024.
Kunjungan kerja kali ini membahas terkait dengan persiapan dan kesiapan pelaksanaan PON XXI/2024 Aceh – Sumut.
Turut hadir dalam pertemuan tersebut Wakil II Ketua Umum KONI Pusat Mayjen TNI Purn Soedarmo, Wakil Sekretaris Jenderal KONI Pusat Brigjen TNI Purn H. Ahmad Saefudin beserta jajaran pengurus KONI Pusat lainnya, hadir juga perwakilan KONI Provinsi Sumut Kishariyanto Pasaribu, dan Bidang Organisasi KONI Provinsi Sumut Muhammad Zeinizen.
Wakil I Ketua Umum KONI Pusat sekaligus Ketua Panwasrah PON XXI Aceh-Sumut 2024 menyampaikan PON di Sumut akan mempertandingkan 34 cabang olahraga, 42 disiplin olahraga.
Diperkirakan akan diikuti 6.281 atlet dan 3.104 official. Terdapat 9 kabupaten/ kota menjadi lokasi pertandingan. Diantaranya adalah Medan, Deli Serdang, Serdang Bedagai, Siantar, Toba, Binjai, Langkat, Simalungun, dan Samosir.
“Sekarang ini sedang konsentrasi pada pembangunan stadion Sumut Sport Center yang menjadi tempat penutupan pada 20 September 2024 oleh Wakil Presiden RI K.H. Ma’ruf Amin, Stadion Madya Atletik, Martial Arts Arena, serta Arena Hoki,” ujar Suwarno.
Kemudian Ketua Panwasrah PON XXI Aceh-Sumut 2024 Suwarno menyinggung terkait pelaksanaan PON XXI menyampaikan bahwa pada saat Rapat Terbatas (ratas) 9 Oktober 2023 Presiden RI telah menetapkan PON XXI Aceh – Sumut 2024 diselenggarakan pada 8-20 September Tahun 2024. “PON XXI Aceh – Sumut 2024 tetap terselenggara pada Tahun ini,” Tegas Ketua Panwasrah PON XXI.
“Pada agenda KONI Pusat CdM II akan dilaksanakan pada tanggal 24-26 Juni 2024, yang akan diikuti oleh pimpinan dari kontingen provinsi guna mendapatkan paparan perkembangan dari PB. PON Wilayah Sumut, setelah itu mereka akan melakukan peninjauan venue, transportasi, akomodasi dan lain – lainnya,” tutupnya.
Ketua Komisi E DPRD Provinsi Sumut Edi Surahman Sinuraya menyampaikan bahwa masyarakat Sumut ikut menyukseskan perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh- Sumut 2024.
“Kami berharap pada pelaksanaan PON XXI dapat sukses penyelenggaraan, sukses prestasi dan sukses ekonomi”, Ujarnya.