Atlet Angkat Berat Kaltim Widari Pecahkan Rekor Nasional pada PON XXI Aceh-Sumut 2024
Oleh:Ganesha Siti Fariza/ Tirto
Bertempat di GOR PABSI ‘Seuramoe Angkat Besi Harapan Bangsa’ Kompleks Stadion Harapan Bangsa (SHB), Banda Aceh, atlet Kalimantan Timur Widari berhasil mempersembahkan emas angkat berat putri kelas 47 kg pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.
Pada pertandingan tanggal 16 September 2024, Widari berhasil catatkan 195 kg squat, 130 kg bench press dan 180 kg deadlift, sehingga total berhasil mengangkat 505 kg yang mana merupakan rekor nasional dan juga PON.
Medali perak angkat berat di kelas 47 kg putri diraih oleh lifter asal Riau, Risa Octaviani, dengan total angkatan 470kg, sedangkan medali perunggu diraih oleh Dwi Mardiana dari Lampung dengan total angkatan 405kg. Kedua atlet tersebut juga menunjukkan performa luar biasa di ajang PON XXI ini, meskipun harus mengakui keunggulan Widari di puncak podium.
“Alhamdulillah bisa dapat emas di PON kali ini. Ini emas ketiga saya di PON, terima kasih kepada pelatih dan semua yang telah mendukung saya sampai sejauh ini,” kata atlet berusia 32 tahun asal Kota Bangun. Widari merupakan peraih emas angkat berat PON XIX/2016 Jawa Barat dan PON XX/2021 Papua.
“Saya sangat bersyukur bisa mempersembahkan medali emas ini untuk Kalimantan Timur. Ini emas ketiga saya di PON dan sekaligus memecahkan rekor nasional, terima kasih kepada pelatih dan semua yang telah mendukung saya sampai sejauh ini,” ujar Widari setelah kemenangan gemilangnya.
Dengan pencapaian ini, Kaltim semakin memperkuat posisi mereka di perolehan medali PON XXI Aceh-Sumut 2024. Prestasi Widari diharapkan dapat memberikan inspirasi bagi generasi muda lifter Indonesia, terutama di Kalimantan Timur, untuk terus berkembang dan berjuang mencapai prestasi di level nasional dan internasional.