CIO 2025 Resmi Dibuka, APM Perkuat Komitmen Sinergi Olahraga dan Sport Tourism

Adria Pratama Mulya (APM Troops) kembali menggelar ajang bergengsi Cinta Indonesia Open (CIO) 2025, yang resmi dimulai pada 1 November 2025 di APM Equestrian Centre, Tangerang, Banten. Penyelenggaraan tahun ini menandai komitmen APM Troops untuk terus mengembangkan olahraga Berkuda sekaligus memajukan Sport tourism dan Sport Industry di Indonesia.

Perkembangan Olahraga Berkuda di Indonesia

Olahraga Berkuda di Indonesia terus menunjukkan perkembangan signifikan, terbukti dari peningkatan jumlah peserta, fasilitas pelatihan yang lebih baik, dan kualitas kompetisi yang semakin maksimal. Hal ini mencerminkan komitmen APM Troops dalam membina bakat dan prestasi atlet Berkuda di Tanah Air.

APM Troops adalah penyelenggara profesional dengan pengalaman lebih dari 10 tahun dalam penyelenggaraan ajang olahraga berskala nasional dan internasional, beberapa perhelatan olahraga yang telah diselenggarakan antara lain :

• Equestrian Champions League

• Kartika Cup

• APM Charity & APM Classic

• Cinta Indonesia Open

• Nusantara Championship & Kasad Cup

• FEI Jumping World Challenge & FEI World Dressage Challenge

• Asian Games 2018 (Modern Pentathlon)

Berbagai jang ini telah melahirkan bibit-bibit atlet baru, mulai dari CIO 2007 hingga puncak prestasi di Asian Games 2018.

Sejarah CIO

Cinta Indonesia Open (CIO) pertama kali digelar pada tahun 2007 sebagai ajang yang menggabungkan kecintaan pada olahraga Berkuda dengan semangat persatuan. Kompetisi ini menjadi event bergengsi yang dinanti masyarakat olahraga Berkuda, dengan tujuan mempromosikan keindahan dan keberagaman olahraga Berkuda di Indonesia, menciptakan momen yang mempererat komunitas pecinta kuda seluruh Indonesia, merayakan hari ulang tahun Letjen TNI Purn Marciano Norman, selaku pembina APM Equestrian Centre.

Setiap tahunnya, CIO menghadirkan Marciano Cup di kelas berbeda untuk mengasah kemampuan para riders dan menyiapkan generasi baru atlet Indonesia yang siap bertanding di ajang internasional.

CIO 2025

CIO 2025 sudah berlangsung hingga 2 November 2025, dengan berbagai kegiatan diantaranya, kompetisi Berkuda di berbagai kategori, ekshibisi Horseback Archery (Berkuda Memanah), program tambahan seperti kompetisi fotografi, multi produk bazar, kelas melukis, arena bermain anak, dan pameran lukisan, serta pertunjukan budaya khas Provinsi Banten, termasuk tari tradisional, seni debus, dan Pencak Silat.

Setelah absen pada 2024 karena bertepatan dengan PON XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara, CIO kembali di 2025 dengan semangat memperkuat olahraga Berkuda sekaligus nilai-nilai budaya bangsa.

Ajang ini juga menekankan nilai-nilai sportivitas dan profesionalisme, memastikan setiap pertandingan berkualitas dengan daya saing tinggi, dengan juri berstandar internasional berasal dari Thailand Natthakrit Lertrungamorn. 

“Melalui Cinta Indonesia Open ini, kami ingin menunjukkan bahwa olahraga Berkuda tidak sekadar kompetisi, namun juga wadah untuk menumbuhkan semangat persatuan, budaya, dan cinta terhadap Tanah Air,” ujar Triwatty Marciano, Founder CIO dan APM Equestrian Centre.

Triwatty menambahkan bahwa CIO 2025 menjadi momentum membangkitkan kembali gairah komunitas Berkuda Indonesia agar lebih solid dan profesional.

Meskipun jumlah peserta tidak seramai dibanding tahun-tahun sebelumnya, Namun Triwatty Marciano menegaskan komitmennya untuk tetap menyelenggarakan CIO setiap tahunnya.

Tantangan dan Legalitas Olahraga Berkuda

Dinamika olahraga Berkuda yang di sebabkan oleh pihak-pihak yang mengatasnamakan organisasi tidak sah, menimbulkan dampak yang sangat merugikan banyak pihak, terutama para atlet yang tidak bisa bertanding di kancah internasional. Hingga saat ini cabang olahraga Persatuan Olahraga Berkuda Indonesia (Pordasi) Equestrian dibawah kepemimpinan Dewi Larasati dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Budi Tulodo terus melakukan langkah konkret agar persoalan tersebut dapat segera teratasi.

Dengan dicabutnya Peraturan Menteri Pemuda dan Olahraga (Permenpora) No. 14 Tahun 2024 ditegaskan bahwa cabang olahraga yang diakui secara internasional yaitu cabang olahraga yang memiliki Surat Keputusan (SK) dan dilantik serta dikukuhkan oleh  Ketua Umum (Ketum) KONI Pusat. Ketua Presidium Konfederasi Nasional (KN) Pordasi Triwatty Marciano berharap seluruh pihak dalam komunitas Berkuda bersatu dalam organisasi yang sah agar atlet Indonesia bisa bertanding di level internasional tanpa hambatan.

Tentang APM Equestrian Centre

APM Equestrian Centre adalah kawasan Berkuda terpadu seluas 76.000 m² dengan fasilitas terbaik di Indonesia, termasuk arena Berkuda standar internasional hasil rancangan Oliver Hoberg, perancang arena Olimpiade dan Asian Games. APM sendiri ini pernah menjadi venue resmi Asian Games 2018 dan hingga kini menjadi pusat pengembangan olahraga Berkuda nasional.

“Mutu dan kualitas adalah kunci utama bagi kami, dan CIO adalah salah satu wujud komitmen kami dalam meningkatkan olahraga Berkuda dan Sport Tourism di Indonesia,” kata Triwatty Marciano.

Melalui CIO 2025 dan berbagai inovasi lainnya, APM Troops menegaskan komitmennya untuk mengembangkan olahraga Berkuda di Indonesia, meningkatkan nilai Sport Tourism dan Sport Industry, serta membina atlet muda agar berprestasi di level nasional maupun internasional.

CIO 2025 menjadi bukti bahwa olahraga Berkuda di Indonesia terus maju, profesional, dan tetap menumbuhkan kecintaan terhadap budaya dan Tanah Air.

Turut hadir dalam penyelenggaraan CIO 2025, Ketua Umum (Ketum) KONI Provinsi Banten, perwakilan Kapolresta Tangerang, Perwakilan Badan Intelijen Negara  (BIN) Provinsi Banten, Ketum cabang olahraga Pordasi Equestrian Dewi Larasati, S.H., Ketum cabang olahraga Pordasi Pacu Drs. Teddy Soediro, Ketua Pengprov cabang olahraga  Pordasi Berkuda Memanah Berkuda Memanah Bali Ida Ayu Rai Laksmi, Ketua Pengprov Pordasi Equestrian Bali Audira Hamidjojo, perwakilan Kadisbud dan Pariwisata Provinsi Banten, perwakilan Kapolsek Tigaraksa, dan perwakilan Dandim 0510 Tigaraksa.

author avatar
Tasya Aulia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *