Banyak Tantangan di Prancis Terbuka, Rafael Nadal Tetap Positif
Petenis nomor 2 di dunia, Rafael Nadal siap menaklukan rekor juara ke-13nya di Prancis Terbuka. Ia sukses mengalahkan Egor Gerasimov dalam babak pertama dalam tiga set. Meskipun ada beberapa kondisi yang berbeda saat pertandingan, termasuk bola yang mereka gunakan, Nadal tampak tidak mempermasalahkannya.
“Kalau aku tidak bermain cukup keras, itu kesalahanku, aku yang harus beradaptasi dengan bolanya,” katanya dikutip dari EssentiallySport. Ia juga mengatakan kalau kelembaban dan udara yang dingin memberikan efek pada saat pertandingan dan bola yang digunakan. Tetapi, ia tidak ingin menjadikan bola baru itu sebagai alasan untuk tampil tidak maksimal.
“Aku tidak akan menggunakan bola sebagai alasan. Dalam kondisi seperti ini apa yang tidak bisa kuberikan adalah bermain pasif karena bolanya akan berhenti menyiksa,” tutur Nadal. Cuaca pada Prancis Terbuka kali ini juga menurutnya cukup menantang, namun ia akan tetap menjaga sikap yang positif.
Di babak kedua nanti, Nadal akan menghadapi petenis Amerika Serikat Michael McDonald yang berhasil mengalahkan Steven Diez. Laga tersebut akan menjadi pertandingan pertama mereka dalam sepanjang karir mereka berdua.