Helmut Marko Sarankan Sebastian Vettel ‘Cuti’ Setahun
Helmut Marko, Head of Red Bull’s driver programme mengatakan Sebastian Vettel seharusnya ‘cuti’ selama satu tahun setelah Ferrari mengumumkan tidak akan melanjutkan kontrak dengannya. Vettel sendiri diketahui pernah membalap bersama dengan Red Bull dan berhasil meraih gelar juara dunia berturut-turut sejak musim 2010 hingga 2013.
Namun, Vettel pindah ke Ferrari pada musim 2015 dan belum juga menang di tim asal Italia tersebut. Sebelum musim 2020 dimulai pun, Ferrari mengatakan kalau posisi Vettel di tim digantikan oleh Carlos Sainz, pembalap McLaren untuk musim 2021 mendatang.
Marko bercerita, saat itu Vettel menemuinya dan meminta saran. Ia bahkan mengatakan mengenai kemungkinan kembali ke Red Bull. “Aku lalu menyarankannya untuk cuti setahun. Dengan begitu, dia bisa beristirahat penuh untuk sementara waktu dan kembali dengan dorongan baru dan fokus pada peluang yang ada di 2022,” ceritanya pada Sport1, dikutip dari Motorsport.
Selain itu, Marko juga merasa kalau akan ada beberapa kursi kosong di 2022 yang tersedia untuknya. Namun, Vettel mengindahkan saran Marko. Vettel diketahui bergabung dengan Aston Martin (Racing Point) di 2021. Tetapi, Marko mengerti keputusan Vettel.
“Ia ingin tetap berada di Formula 1 dan berpikir kalau memiliki peluang bagus di Aston Martin untuk naik ke podium. Tapi saya meragukan mobilnya,” katanya. Meskipun begitu, Marko berharap agar semua berjalan lancar untuk mantan pembalapnya itu.