Mark Webber: Charles Leclerc di Ferrari Masih ‘Bulan Madu’

Sumber: Twitter Scuderia Ferrari

Mark Webber mengatakan akan terus mengamati perkembangan Charles Leclerc di Ferrari yang menurutnya cukup menarik. Apalagi setelah Sebastian Vettel akan pergi di musim depan dan bergabung dengan Aston Martin. Dilansir dari Planet F1, Leclerc di musim keduanya bersama dengan Ferrari terlihat kurang memuaskan. Sejauh musim 2020, ia baru berhasil naik ke podium dua kali.

Sementara Vettel tidak lebih baik dari Leclerc. Ia hanya berhasil mengumpulkan 17 poin di Formula 1 2020. Webber yang pernah menjadi rekan satu tim Vettel mengaku tertarik melihat perkembangan Leclerc nantinya tanpa juara dunia Formula 1 empat kali itu. “Perhatikan Charles Leclerc, aku tertarik padanya dan beberapa tahun ke depannya di Ferrari,” ujar Webber di Channel 4.

Menurut Webber, saat ini adalah masa-masa ‘bulan madu’ bagi Leclerc bersama Ferrari. Untuk itu, ia masih ingin melihat beberapa tahun ke depan bagaimana penampilan pembalap muda itu bersama dengan tim pabrikan asal Italia. “Sekarang masih masa-masa bulan madu, tapi kita tunggu di sini 24 bulan lagi, tiga tahun mungkin Charles Leclerc akan capek juga (dengan Ferrari),” timpalnya.

Pada GP Tuscan kemarin Leclerc memang sempat frustasi dengan Ferrari. Pasalnya, ia berhasil mengamankan posisi kelima ketika tiba-tiba saja mengalami masalah pada mobil yang membuatnya harus pergi ke pit. Akhirnya, ia menyelesaikan balapan dengan posisi kedelapan dari 12 pembalap tersisa.

“Kami perlu bekerja lebih keras dan mencoba untuk mengerti karena dalam beberapa balapan kami tidak cukup kompetitif di kualifikasi, tapi kami baik di balapan, yang mana adalah permasalahan kami sejak musim ini dimulai. Sekarang kami tampil bagus di kualifikasi tapi memiliki masalah saat balapan,” komplain Leclerc usai balapan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *