Ongen Saknosiwi Raih Juara WBC Asia Kelas Bulu
Pasca Daud Yordan terbukti Covid-19, partai antara petinju Indonesia Ongen Saknosiwi melawan petinju Thailand Rattakorn Tassaworn menjadi laga yang ditunggu-tunggu. Pasalnya, gelar WBC Asian Boxing Council Continental divisi Featherweight (kelas bulu 57,1 kg) diperebutkan pada partai tersebut.
Bertempat di World Siam Stadium, Bangkok, Thailand, Ongen berhasil menangkan pertandingan melawan petinju tuan rumah Tassaworn. Ongen berhasil membuat lawannya KO pada ronde keempat pertandingan yang diselenggarakan hari Jumat 4 Maret 2022 malam.
Dengan kemenangan yang membanggakan Indonesia malam ini, Ketua Umum (Ketum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman menyampaikan selamat kepada Ongen. “Saya mengucapkan selamat kepada Ongen Saknosiwi yang berhasil mengharumkan nama Indonesia melalui prestasi olahraga. Terima kasih atas kerja kerasnya,” katanya.
Ketum KONI Pusat berharap prestasi tersebut akan memotivasi atlet-atlet Indonesia lainnya untuk turut meraih prestasi di tingkat dunia. Salah satu langkah awal meraih prestasi tingkat dunia adalah terlibat pada program pembinaan olahraga prestasi amatir. Atlet olahraga prestasi amatir di berbagai daerah diharapkan akan memiliki jenjang karier atlet yang panjang hingga ke profesional.
Sedikit cerita tentang Ongen yang merupakan Prajurit TNI Angkatan Udara (AU). Ia memiliki catatan bagus dalam kariernya sebagai petinju profesional yang dimulainya sejak 23 November 2016. Pria asal Pulau Buru itu mengawali debut dengan kemenangan TKO pada ronde kedua atas Imanuel Hutagalung.
Hingga saat ini, Ongen selalu menang dalam 9 pertandingan yang telah dijalaninya. Hamir semua pertandingan, termasuk yang baru dimenangkannya melalui kemenangan KO atau TKO.
Jika dibandingkan lawannya, Ongen terbilang lebih awal masuk ke dunia tinju profesional. Meski begitu, Tassaworn yang mengawali debut pada 9 Maret 2019, justru lebih banyak pengalaman bertanding.
Petinju Thailand tersebut telah 19 kali bertanding, dengan 13 kemenangan, yang 8 diantaranya KO/TKO. Satu kali saja ia mengakhiri pertandingan dengan imbang, 5 sisanya kalah termasuk pada pertandingan malam ini.