11 Emas Yang Kokohkan Indonesia Posisi Kedua SEA Games 2019

Geraksport.com – Pada Sabtu 7 Desember, Indonesia masih mampu mempertahankan posisi kedua klasemen South East Asian (SEA) Games 2019 Manila. Bertahan di posisi tersebut bukanlah hal mudah, butuh konsistensi performa kontingen setiap harinya. Absennya konsistensi performa atlet tentu akan membuat peringkat tersebut disalip negara lain.

Konsistensi performa atlet terbukti dengan prestasi yang diraih pada hari ini. Prestasi yang ditorehkan pada hari ini adalah 11 emas, 9 perak, dan 10 perunggu. Berkat raihan tersebut kini Indonesia tetap menjadi runner-up dengan total poin 165. Poin tersebut hanya selisih 2 dari Vietnam yang peroleh 163 Saat ini Indonesia mengoleksi 51 emas, 51 perunggu dan 63 perunggu.

1. Pasangan Dea Salsabila Putri dan Frada Saleh Harahap mempersembahkan emas pertama hari ini dari Cabang olahraga Pentathlon pada nomor mixed triathle relay.

2. Emas kedua dipersembahkan Dendri Al Ghifari dan Ferdiansyah dari cabang olahraga dayung pada nomor duet dayung.

3. Tak hanya mereka, cabang olahraga dayung menyumbang emas lainnya pada nomor double 200 meter berkat kerja keras Marjuki dan Spens Stuber mehue.

4. Masih terkait dengan air, para atlet yang bertanding di nomor 12 seaters 200 meter putra pada cabang olahraga perahu tradisional juga menyumbang emas.

5. Emas lainnya didapatkan dari Karateka yang tanding pada nomor kata putra Zigi Zaresta Yuda

6. Tak mau kalah dengan karateka putra, karateka putri yakni Krisda Putri Aprilia juga menyumbang emas pada nomor kata

7. Cabang olahraga tenis tak tanggung juga berhasil menyumbangkan dua medali emas. Kedua medali dipersembahkan dari nomor ganda putri yang terdiri dari Jessy Rompies dan Beatrice Gumulya,

8. Nomor lainnya yang meraih emas dalam olahraga tenis yakni ganda campuran yang Aldila Sutjiadi dan Christopher Rungkat.

9. Tak ketinggalan, Sanggoe Darma Tanjung sebagai atlet skateboard juga berhasil memperoleh emas.

10. Dari cabang olahraga atletik nomor lompat jauh putra yang ditampilkan Sapwaturahman tak hanya meraih emas namun juga memecahkan rekor SEA Games yang terakhir tercatat 8,03 meter.

11. Usaha keras I Gede Siman Sudartawa tak sia-sia karena berkatnya cabang olahraga renang akhirnya raih emas. Cabang olahraga renang dari nomor gaya punggung 50 meter putra.

Ketua Komite Olahraga Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI (Purn,) Marciano Norman yang ikut menyaksikan perhelatan SEA Games 2019 mengucapkan terima kasih kepada para atlet. Kerja keras atlet diupayakan untuk mengharumkan nama bangsa sehingga dapat dikatakan atlet adalah patriot masa kini. Marciano sampaikan terima kasih karena atlet telah berani bahkan membahayakan keselamatan hidupnya untuk meraih medali, membuat bendera Merah Putih berkibar tertinggi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *