Borongsai Indonesia Juara Lion Dance Skills pada LDP Cultural Council 2022
Atlet Barongsai Indonesia meriah juara pertama kategori Lion Dance Skills pada 2022 Online Lion Dance Competition yang digelar Lion & Dragon Performance (LDP) Cultural Council. Klub yang menjadi juara tanggal 13 November 2022 adalah San Guo Dragon and Lion Dance asal Semarang, Jawa Tengah. Kabar tersebut disampaikan oleh salah satu Pengurus Besar Federasi Olahraga Barongsai Indonesia (FOBI), Arifin Himawan.
San Guo Lion Dance Indonesia menjadi juara, unggul dari Runner Up pertama Che Yee Khor Moral Uplifting Society Lahad Datu Sabah Malaysia dam Runner Up kedua Yu Hua Dragon & Lion Dance Association asal Malaysia.
Beberapa negara yang ikut menjadi peserta seperti Malaysia, Filipina, Amerika Serikat, Cina, Spanyol, Prancis, Kanada, Mexico, Australia, Singapura dan lainnya.
Arifin jelaskan bahwa kompetisi tersebut digelar sejak Agustus lalu dan melibatkan peserta dari Asia, Eropa dan Amerika. Ia juga sampaikan bahwa pada rangkaian kompetisi LDP Cultural Council, juga ada sertifikasi juri. Sebanyak empat juri Indonesia lulus sertifikasi, mereka adalah Heryanto Salim, Andrean Wijaya, Tjokro Pontjoharyo, dan Wan Gust Halim.
“Selamat kepada sasana San Guo Lion Dance (FOBI Jawa Tengah) perwakilan dari FOBI Indonesia, atas prestasi yang sudah dicapai sebagai juara 1 pada event kejuaraan online virtual Internasional kategori tradisional,” kata Arifin Himawan.
“Indonesia mampu bersaing dengan negara-negara lainnya, ini bukti bahwa Indonesia mampu bersaing di tingkat Internasional dan bukan hanya di kejuaraan ini saja tetapi di kejuaraan lainnya seperti yang bulan September lalu, mampu merebut juara 2 katagori Tonggak oleh Kong Ha Hong di Perak Malaysia,” sambungnya.
Ketua Umum (Ketum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman memberikan apresiasi kepada tim Barongsai Indonesia. “Selamat kepada atlet San Guo Dragon and Lion Dance. Terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para atlet, klub, Pengprov FOBI dan PB. FOBI yang telah bekerja keras demi prestasi ini,” kata Ketum KONI Pusat.
“Selamat kepada para juri yang meraih sertifikasi. Semoga prestasi para atlet dan juri dapat memotivasi olahraga Barongsai berkembang pesat di Indonesia,” lanjutnya.