Berkolaborasi dengan Pengprov, PB FOPI Sukses Gelar Webinar

Kerja sama atau kolaborasi adalah hal yang diperlukan untuk meraih target yang diharapkan. Salah satu contoh telah diperlihatkan oleh Pengurus Besar Federasi Olahraga Petanque Indonesia (PB.FOPI) yang berkolaborasi dengan Pengprov FOPI DKI Jakarta. Kolaborasi keduanya menghasilkan suatu webinar yang telah digelar pada 10 April 2021.

“Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk upaya pengprov PB.FOPI dan Pengprov DKI tetap eksis melaksanakan kegiatan dalam rangka meningkatkan SDM arbitre dan pelatih petanque Indonesia guna menciptakan atlet petanque dengan prestasi internasional,” kata kepala bidang Hubungan Luar Negeri PB.FOPI Andy Indarto.

Webinar bertajuk Refresment Arbire and Petanque Coach menghadirkan narasumber penting di kalangan olahraga Pentanque internasional. Ia adalah Presiden Federasi Petanque Dunia (FIPJP), Claude Azema dan juga Presiden Pusat Pelatihan Petanque International (CIEP), Claude Raluy. Keduanya mampu dihadirkan oleh PB.FOPI dan Pengprov FOPI DKI Jakarta.

Peserta tak hanya dari seluruh Indonesia, namun juga dari perwakilan Federasi Petanque Asia dan Australia. Sekitar 92 peserta membahas tentang perubahan peraturan Petanque tahun 2011. “Yang 2021 (peraturan) tidak ada batasan kiri & kanan untuk jack yang sebelumnya 50 cm, selain itu tidak memberi tanda untuk bola, jack dan cercle langsung dapat kartu kuning dari arbitre,” jelas Andy pada pertarungan baru.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *