Geliat Olah Raga Taekwondo Indonesia Menjelang Akhir Tahun

Oleh : Humas PBTI

Jakarta ( 17/11). Pengurus Besar Taekwondo Indonesia (PB.PBTI) di bawah kepemimpinan Letjen TNI ( Purn ) H.M Thamrin Marzuki, terus melakukan pembinaan terhadap organisasi maupun prestasi taekwondo Indonesia. PBTI baru saja sukses membangun digitalisasi kegiatan taekwondo Indonesia melalui aplikasI Taekwondo Indonesia Integrated System ( TIIS), menyelenggarakan Penataran Wasit Nasional ( PWN ), menggelar Kejuaraan Nasional di berbagai wilayah serta mengadakan Musyawarah Provinsi di beberapa daerah.

Beberapa waktu yang lalu, PBTI juga mengirimkan atlet Pelatnasnya mengikuti training dan pertandingan di Mexico dan Perancis. Upaya keras PBTI pada masa pandemi Covid – 19 mulai menampakan hasilnya. Nampak masyarakat di berbagai tempat mulai antusias menggelar kejuaraan olah raga asal Korea ini.

Hari ini tanggal 17 November 2022 di lingkungan Perguruan Tinggi menggelar Pekan Olah Raga Mahasiswa Nasional ( POMNAS ). POMNAS yang di ikuti oleh sekitar 400 Perguruan Tinggi dari seluruh Indonesia ini, dibuka oleh Menteri Pendidikan Kebudayaan,Riset dan Tehnologi Republik Indonesia ( Mendikbudristek RI ) Nadiem Anwar Makarim. Dalam gelaran POMNAS kali ini, Cabor Taekwondo ikut di pertandingkan dan akan di gelar pada 19 – 21 November 2022 bertempat di Akademi Tehnologi dan Industri ( ATI ) Padang, Sumatera Barat.
Diikuti oleh 203 atlet taekwondo dari 29 daerah di Indonesia. POMNAS Tahun ini, Cabor taekwondo akan mempertandingkan 16 kelas kategori kyorugy untuk memperebutkan 16 medali emas , 16 medali perak dan 32 medali perunggu.

Sementara di GOR POPKI Cibubur,Jawa Barat, pada hari ini juga mulai di gelar Kejuaraan Nasional Taekwondo Kapolri Cup IV tahun 2022. Kejuaraan Nasional yang dibuka oleh Kombes Pol Steven yang mewakili Kapolri ini, diikuti oleh para atlet dari 25 Provinsi di Indonesia. Sebanyak 3500 Atlet berpartisipasi dalam kejuaraan ini, dengan rincian 1150 atlet Poomsae dan 2350 atlet Kyorugi. Hadir dalam pembukaan kejuaraan Ade Lukman Sekjen KONI Pusat,
Master Antony Siregar, ketua Harian PBTI serta tamu undangan lainya.

Dalam sambutanya, Ketua Umum PBTI, Letjen TNI ( Purn) HM Thamrin Marzuki yang di bacakan oleh Ketua Harian PBTI, GM Antony Musa Siregar, menyampaikan terimakasih yang sebesar – besarnya kepada Mendikbudristek RI dan Kapolri atas perhatiannya terhadap kegiatan olah raga khususnya cabang Taekwondo, melalui POMNAS dan Kejuaraan Nasional Taekwondo yang melibatkan banyak atlet.

“Mewakili masyarakat Taekwondo Indonesia,saya selaku Ketua Umum PBTI, berterima kasih sekali kepada Mendikbudristek bapak Nadiem Anwar Makarim dan Kapolri Bapak Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang telah menaruh perhatian yang sangat besar terhadap Olah Raga,khususnya Cabang Taekwondo. Saya berharap banyak lagi tokoh – tokoh pemerhati olah raga taekwondo untuk menggelar kejuaraan – kejuaraan yang lebih berkualitas dan berkualitas,sehingga kedepan taekwondo bisa menjadi cabang olah raga yang membanggakan bagi masyarakat Indonesia” kata Jenderal yang saat ini sedang fokus ke olah raga taekwondo. (***)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *