Hadir pada Munas PB.PRUI, Sekjen KONI Pusat Ingatkan Hal Penting dalam Pembinaan Olahraga Rugby

Oleh: Ratu Sadhea A.

Sekertaris Jenderal (Sekjen) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Drs. Ade Lukman Djadjadikusuma hadir mewakili Ketua Umum KONI Pusat pada pembukaan Munas Pengurus Besar Persatuan Rugby Union Indonesia (PB.PRUI) tanggal 27 November 2021. Bertempat di hotel Slipi Jakarta, Ade mengingatkan beberapa hal penting dalam melaksanakan pembinaan olahraga.

Salah satunya agar seluruh program mengacu pada Grand Desain Olahraga yang ada.

“Perencanaan program dapat mengacu pada Grand Desain Olahraga prestasi nasional tahun 2021-2036 yang mengacu pada desain besar olahraga nasional kemenpora” pesannya.

Tak lupa Sekjen KONI Pusat berterima kasih kepada PB. PRUI dibawah kepemimpinan Dr. Didik Mukhriyanto. Ucapan terima kasih tersebut disampaikan karena turut sukseskan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2021 di Papua.

“Pada kesempatan kali ini, saya secara khusus menyampaikan terima kasih kepada PB. PRUI di bawah kepemimpinan bapak Dr. Didik Mukhriyanto dan juga seluruh pengurus provinsi yang telah turut sukseskan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2021 di Papua” lanjutnya.

Cabang olahraga (cabor) Rugby adalah salah satu cabor yang dipertandingkan pada PON XX. Penyelenggaraan cabor Rugby lancar tanpa kendala berarti di Kabupaten Jayapura.

Dalam kegiatan Munas tersebut isu doping juga dibahas oleh Sekjen KONI Pusat, ia berharap agar tidak ada atlet terkait dengan doping.

“Kita semua harus menghindari dan melawan penggunaan doping pada atlet, karena dampaknya yang negatif kepada kesehatan. Dengan program pembinaan yang baik, kita pasti mampu berprestasi tanpa doping,” tegas Ade.

PB.PRUI diharapkan melakukan upaya untuk dapat meningkatkan kualitas organisasi olahraga dan kepengurusannya dengan kompak dan solid. Dengan tata kelola organisasi yang baik, program pembinaan atlet juga pasti berjalan lancar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *