Jika Tak Reda Hingga Juni, IBL Bisa Tak Dilanjutkan

Kompetisi IBL 2020 berpeluang tidak dilanjutkan jika wabah virus Corona belum reda sampai Juni. Hal ini adalah hasil rapat operator liga dengan para manajer klub.

Rapat melalui melalui video conference itu berlangsung pada Kamis (9/4/2020). Operator liga basket bersama manajer klub sempat membuat opsi melanjutkan kompetisi pada akhir Juni.

Namun, melihat situasi yang ada rencana itu sulit untuk diwujudkan sehingga perlu dicari solusi terbaiknya. IBL pun kembali memberikan dua opsi.

Opsi pertama melanjutkan kompetisi tapi langsung ke babak play off atau IBL ditiadakan tahun ini.

“Dua opsi itu mengacu pada perkembangan Juni nanti. Sebab, kelanjutan musim memerlukan waktu kesiapan, seperti persiapan latihan klub, mendatangkan dan pengurusan pemain asing, dan berbagai faktor operasional lainnya,” kata Direktur Utama IBL Junas Miradiarsyah seperti dikutip dari detikSport, Jumat (10/4).

Meski masih melihat perkembangan, sebut Junas, pihaknya tetap menyiapkan konsep untuk babak play off terlepas kompetisi lanjut atau tidak.

Mereka berencana menggunakan format round robin. Dalam arti, peringkat 5 hingga 9 berdasarkan klasemen hingga seri keenam, sementara peringkat 1 hingga 4 menunggu di babak perempatfinal menghadapi empat peringkat terbaik babak play off.

Peringkat 1 akan melawan peringkat 4 play off, peringkat 2 berhadapan dengan peringkat 3 play off, peringkat 3 ditantang peringkat 2 play off dan peringkat 4 menghadapi peringkat 1 play off.

“Babak perempatfinal akan menggunakan sistem knock out begitu pula di babak semifinal. Babak final akan berlangsung dengan format best of three,” tuturnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *