New Normal, Muhammad Zohri dkk Berpeluang Pelatnas Lagi

Peluang Lalu Muhammad Zohri cs kembali pemusatan latihan di Stadion Madya, Senayan, terbuka. Rencana penerapan new normal sebabnya.

Pandemi COVID-19 telah membuat pelatnas atletik nasional di Stadion Madya terhenti sejak Maret lalu. Para atlet dikembalikan ke daerah masing-masing. Bahkan, untuk atlet remaja dan junior dipulangkan secara permanen.

Pada prosesnya, pemerintah mengeluarkan kebijakan untuk menerapkan new normal atau hidup normal baru dengan hidup berdampingan dengan virus Corona. Kebijakan itu rencananya dimulai 2 Juni mendatang di berbagai daerah, termasuk DKI Jakarta.

Merespons itu, pelatih sprint nasional, Eni Nuraini, masih akan melihat situasi dan kondisi terkini. Apalagi, Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) juga baru akan melakukan rapat besar pada 3 Juni.

“Tergantung situasi (soal atlet-atlet dipanggil pelatnas kembali). Memang akan ada new normal tapi apakah nanti kita bisa latihan dengan kondisi seperti ini, karena Jakarta termasuk yang paling parah, bahaya juga mengumpulkan anak-anak di satu tempat,” kata Eni kepada detikSport, Kamis (28/5/2020).

“Mungkin nanti dipilih yang diproyeksikan untuk Olimpiade dan SEA Games 2021 dulu. Kalau remaja dan junior kan belum tahu juga ada lomba di mana. Jadi diminta di daerah dulu,” katanya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *