RUPS PT LIB, Cucu Somantri Mundur

Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Liga Indonesia Baru (LIB) memunculkan pengunduran diri Cucu Somantri dari posisi direktur utama. Ada 3 komisaris yang mengikuti langkah Cucu.

Digelar, Senin (18/5/2020), RUPSLB PT LIB berlangsung secara virtual. Semua perwakilan klub Shopee Liga 1 2020 hadir dalam pertemuan itu. Ada juga perwakilan PSSI dan jajaran direksi dan komisaris.

Perwakilan PSSI, Juni A. Rachman, yang mengungkapkan pengunduran diri Cucu itu.

“Pada RUPSLB ini, Dirut LIB menyampaikan pengunduran dirinya dan seluruh peserta rapat menyetujui,” kata Juni seperti dikutip dari detikSport, Senin (18/4).

Cucu menjadi sorotan baru-baru ini karena dugaan nepotisme di PT LIB. Dia mengangkat anaknya, Pradana Aditya Wicaksana, menjabat General Manajer PT LIB. Desakan PT LIB menggelar RPUSLB pun muncul. Selain Cucu, 3 komisaris utama yang mundur ada Sonhadji, Hasani Abdul Gani dan Hakim Putratama.

Juni juga mengungkap agenda lain dalam RUPSLB PT LIB. Direktur Operasional Sudjarno, Direktur Keuangan Anthony Chandra Kartawiria dan Direktur Bisnis Rudy Kangdra menyampaikan laporannya.

“Pak Sudjarno misalnya, memaparkan empat hal, terkait pra kompetisi, pelaksanaan kompetisi Liga 1 dan Liga 2, riset dan data manajemen, serta rencana kelanjutan kompetisi pasca status tanggap darurat BNPB. Begitu pula dua anggota direksi lain,” kata Juni.

Juni memaparkan, terkait penetapan Dirut dan Komisaris PT LIB pengganti, akan ditentukan pada RUPSLB selanjutnya.

“Nanti akan kami sampaikan undangan RUPSLB berikutnya. Yang pasti setelah Lebaran ya,” kata Juni.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *