HIGHLIGHT HARI INI

Panwasrah PON XX Gelar Rapat

Tahun ini merupakan tahun pelaksanaan multievent paling bergengsi di Indonesia yakni Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. Oleh karenanya, Panitia Pengawas dan Pengarah (Panwasrah) melakukan rapat persiapan PON XX pada 2 Februari 2021.

Panitia yang berdasarkan Surat Keputusan Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat ini bertugas pengarahan, pengawasan, evaluasi, klarifikasi.

Rapat yang digelar di kantor KONI Pusat lantai 10 ini dipimpin lansung oleh Ketua Panwasrah Mayjen TNI (Purn.) Dr. Suwarno. “Kita Panwasrah dampingi mereka (PB.PON XX) tapi harus fokus ke pelaksanaan,” ujarnya.

Suwarno sampaikan bahwa saat ini dua personil Panwasrah sedang berada di Papua untuk membantu persiapan. Eman Sumusi membantu admisitrasi sehingga PB.PON XX diharapkan dapat membuat pedoman angkutan, akomodasi dan sebagainya. Andri Paranoan sedang membantu penyusunan jadwal pertandingan.

Lebih lanjut, baca:

**

Laporta Yakin Messi Bertahan

BARCELONA, SPAIN – MARCH 07: Lionel Messi of FC Barcelona looks on during the Liga match between FC Barcelona and Real Sociedad at Camp Nou on March 07, 2020 in Barcelona, Spain. (Photo by Alex Caparros/Getty Images)

Setelah pendapatannya bocor ke publik, Lionel Messi disinyalir akan menandatangani kontrak baru dengan Barcelona. Dengan begitu pada musim mendatang, ia akan tetap di klub yang membesarkannya. Hal tersebut disampaikan oleh mantan Presiden Barcelona yang saat ini ikut mencalonkan kembali, Joan Laporta.

Laporta mengingatkan Messi agar tidak memikirkan isu yang bocor. “Saya telah mengirimkan pesan untuknya kemarin, dan saya menyemangatinya. Saya bilang agar tidak fokus pada berita itu (bocornya nilai gaji),” terangnya dilansir AS.

Ia yakin Messi akan bertahan. “Saya memiliki indikasi dia akan baik-baik saja di Barcelona dan dia ingin tinggal di sini,” katanya. Messi inginkan Barcelona yang kompetitif menurut Laporta. “Yang Messi butuhkan adalah proyek olahraga yang terpercaya. Dia ingin proposal yang kompetitif secara olahraga” tambahnya.

**

Setelah Thailand, Kontingen Bulu Tangkis akan ke Swiss

Kontingen Bulu Tangkis Indonesia sudah ikuti 3 kompetisi di Thailand yakni Yonex Thailand Open, Toyota Thailand Open dan BWF Tour Finals. Kini atlet bulu tangkis akan disiapkan ke Basel guna ikuti Swiss Open untuk kualifikasi Olimpiade Tokyo.

Kompetisi digelar tanggal 2-7 Maret mendatang. Berikut nama-namanya

Tunggal Putra

  • Anthony Sinisuka Ginting
  • Jonatan Christie
  • Shesar Hiren Rusthavito
  • Chico Aura Dwi Wardoyo

Ganda Putra

  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
  • Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche (Yacob Rambitan)
  • Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri

Ganda Campuran

  • Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
  • Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja
  • Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso
  • Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari

Tunggal Putri

  • Gregoria Mariska Tunjung
  • Ruselli Hartawan
  • Putri Kusuma Wardani

Ganda Putri

  • Greysia Polii/Apriyani Rahayu
  • Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto
  • Nita Violina Marwah/Putri Syaikah

**

Hina Agama, Petarung MMA Banting Lawan

Masalah penghinaan pada agama dapat menyinggung perasaan seorang petarung. Berawal dari pertarungan antara Shamil Musaev dan Uros Jurisic. Pertarungan digelar pada duel kelas Walter di ajang MMA Polandia.

Pertarungan yang digelar Sabtu 30 Januari kemarin, Shamil menangkan pertarungan. Shamil menang angka. Pasca pertandingan keduanya berdekatan untuk jabat tangan.

Uros Jurisic terlihat membisikan sesuatu yang membuat Shamil sontak merangkul pinggul Uros dan membantingnya. Shamil juga memberikan pukulan demi pukulan hingga dipisahkan.

Diketahui dari berbagai sumber, Uros menghina agama Islam yang dipeluk Shamil.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *