Ketum PSSI Beri Semangat Timnas U-16

sumber: PSSI

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan kunjungi timnas Indonesia U-16 yang menjalani latihan di Stadion Patriot Candrabagha, Bekasi. Usai timnas U-16 berlatih, Iriawan mengumpulkan secara khusus para pelatih dan ofisial dan seluruh pemain. Disadur dari situs resmi PSSI, ia mengatakan, kedatangannya ini untuk menunjukkan perhatian federasi kepada timnas.

“Kedatangan saya kali kedua ke sini adalah untuk menunjukkan perhatian federasi pada timnas, agar sesuai arahan Presiden Jokowi yaitu prestasi timnas kita harus bunyi, baik di level Asia Tenggara maupun level dunia,” tutur Iriawan. Ia pun meminta agar seluruh tim tetap menjaga kekompakan dan solid sebagai satu keluarga.

Tidak dipungkiri, Ketum PSSI itu terus mengikuti perkembangan pemusatan latihan timnas U-16 dan mengapresiasi hasil ujicoba yang mereka lakukan beberapa saat lalu. Yaitu, saat menang melawan POR Uni Bandung dengan hasil akhir 2-0, Askab Bekasi U-18 5-0 dan seri 0-0 saat melawan Bina Taruna U-18.

Timnas U-16 dipersiapkan untuk mengikuti Piala AFC U-16 di Bahrain yang sejauh ini tidak mengalami perubahan jadwal, yakni pada tanggal 25 November hingga 12 Desember 2020. Iriawan juga menyemangati para pemain agar tetap optimis dan tidak takut melawan tim satu grup mereka, yaitu Jepang, China dan Arab Saudi.

“Jangan gentar dengan nama-nama besar negara itu. Kita sudah pernah menghadapi China di Stadion Gelora Bung Karno dan tidak kalah saat itu, imbang 0-0,” katanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *