Sekum KONI Sumut Chairul Azmi Wafat Dini Hari Ini

Berita duka datang dari Sumatera Utara (Sumut) yang kehilangan salah satu sosok penting dalam organisasi pembinaan olahraga. Terlebih, Sumut tengah berjuang keras untuk mempersiapkan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Tahun 2024 bersama Aceh.

Sekretaris Umum (Sekum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumut Drs.Chairul Azmi dikabarkan telah meninggal dunia pada Hari Selasa tanggal 30 Agustus 2022 sekitar pukul 2:00 WIB. Seorang pengurus KONI Sumut menyebutkan almarhum meninggal akibat serangan jantung.

Selain di KONI Sumut, almarhum juga Wakil Ketua Bidang Organisasi Pengurus Besar Wushu Indonesia (PB.WI) di bawah kepemimpinan Airlangga Hartarto.

Kepergian Chairul tentu mengagetkan banyak pihak, pasalnya siang hari sebelum wafat almarhum masih hadir pada kegiatan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara KONI Sumut dengan organisasi pembinaan olahraga Malaysia, Majlis Sukan Negara Malaysia (MSN) di Aula Tengku Rizal Nurdin, Kota Medan.

Salah satu foto kegiatan terakhir Chairul Azmi (kedua dari kiri).

Rasa duka mendalam juga disampaikan Ketua umum KONI Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman. “Saya beserta keluarga besar KONI Pusat, turut berduka cita atas wafatnya Bapak Drs.Chairul Azmi, Sekum KONI Sumut,” katanya berduka atas kepergian pria yang juga pernah menjabat Pembantu Rektor II Universitas Negeri Medan.

 “Semoga Almarhum mendapat tempat yang mulia di sisi Allah SWT, keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan keikhlasan, dan masyarakat olahraga prestasi di Sumut diberikan kekuatan, Amin YRA.,” doa Ketum KONI Pusat.

“Selamat jalan Patriot Olahraga, jasamu akan selalu kami kenang, perjuanganmu pada olahraga prestasi Indonesia, akan kami lanjutkan” tutup Marciano.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *