Timnas Indonesia Juara Kedua World Cup Finswimming’s 2022 di Phuket

Atlet-atlet Indonesia dari cabang olahraga (Cabor) selam membuat bangsa dan negara bangsa karena prestasinya. Timnas Selam Indonesia meraih juara kedua pada World Cup Finswimming’s Tahun 2022 di Phuket, Thailand.

Pada kompetisi yang digelar tanggal 2 – 4 September 2022 itu, Vietnam menjadi juaranya dengan 26 emas, 11 perak dan 5 perunggu. Indonesia meraih 5 emas, 7 perak dan 9 perunggu. Juara ketiga adalah tuan rumah Thailand dengan 4 emas, 11 perak dan 13 perunggu.

Timnas Indonesia terdiri dari beberapa klub. Klub Tirta Merta bertanding di kategori senior dan junior, serta mempersembahkan banyak medali, yakni 4 emas, 5 perak, dan 6 perunggu. Bermain pada kategori yang sama, klub lainnya yang mewakili Indonesia adalah Shark DC. Klub tersebut berhasil meraih 1 perak dan 2 perunggu kategori Senior dan Junior.

Kemudian ada juga LIV Finswimming Club yang menyumbang 1 emas dan 1 perak dari kategori Junior. Ada juga SDC Finswimming Club yang menyumbang 1 perunggu kategori Senior.

Selain itu, terjadi pemecahan rekor nasional atas nama Oza Peby Mulyani pada nomor 400m Surface putri dengan waktu 3 menit 28,06 detik. Sebelumnya rekor nasional dipegang olah Vania Elvira Elent yang catatkan 3 menit 29,07 detik.

Atas prestasi tersebut, Ketua Umum (Ketum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Letjen TNI Purn Marciano Norman menyampaikan selamat. “Saya mengucapkan selamat kepada para atlet selam Finswimming Indonesia yang telah berhasil meraih prestasi membanggakan. Jadikan prestasi kali ini motivasi untuk dapat lebih berprestasi lagi ke depan,” ujar Ketum KONI Pusat.

“Terima kasih atas kerja keras Pengurus Besar Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (PB POSSI) yang dipimpin oleh Mayjen TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto beserta jajarannya,” sambungnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *